Sunday, October 12, 2014

Tips Cara Belajar Yang Efektif


Halo sahabat,, apakabar hari ini?? Semoga baik semua ya….”

Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi Tips Cara Belajar Yang Efektif,, NaHh… ngomong-ngomong masalah belajar, pada saat SMA saya adalah orang yang paling malas kedua untuk belajar di kelas maupun diluar kelas... apalagi jika jam mata pelajaran yang saya tidak sukai yaitu B.Inggris, saya tidak masuk (Mbolos) kecuali pas ada ujian. [tidak patut sitiru]

Saya berubah ketika saya sudah masuk kulian, saya sangat rajin masuk kuliah bahkan saya pernah tidak Alpha dalam satu semester. Karena jika alpha 3x tanpa keterangan maka nama saya akan dicoret dari absen dan tidak boleh masuk kuliah lagi untuk matakuliah tersebut.

Nah… ternyata saya bisa senang untuk kuliah (Belajar) itu karena metode pembelajaran yang berbeda dengan metode pembelajaran di sekolah SMP atau SMA.
Dan berikut ini adalah beberapa Tips Cara Belajar Yang Efektif yang telah saya lakukan dan Alhamdulillah berhasil… dan saya akan berbagi dengan sahabat semua.

1.    Belajar Kelompok
Tips yang pertama adalah belajar kelompok, tips ini bisa sahabat lakukan pada saat sahabat malas untuk belajar sendiri, karena sepi. Tidak usah banyak-banyak karena tidak bakal efektif, maksimal lima orang. Buat pembagian materi untuk dipelajari masing-masing orang. Kemudian setiap orang secara bergilir menerangkan materi yang dikuasainya itu ke seluruh anggota lainnya. Suasana belajar seperti ini biasanya seru dan kita dijamin bakalan susah untuk mengantuk.

2.    Memiliki Catatan Kecil
Pepatah lama mengatakan bahwa Catatan Adalah Pengikat Ilmu Agar Tidak Lepas, kalo sahabat lupa dengan Materi yang sudah dijelaskan oleh guru maka sahabat masih punya memory tertulis yang bisa dubuka sewaktu-waktu, akan tetapi jangan buka catatan buku kecil itu pada saat ujian, karena itu sama saja nyontek, nyontek sangat berbahaya bagi sahabat semua.

3.    Menciptakan Ruang Belajar yang Nyaman
Dalam belajar, sahabat harus menciptakan suasana yang kondusif, nyaman dan tenang untuk belajar. Cara ini merupakan salah satu cara belajar yang baik karena bagaimanapun jika ingin materi yang sahabat pelajari itu bener-bener masuk ke otak, sahabat harus tenang dan dalam keadaan yang nyaman. Sehingga tidak mengganggu konsentrasi. Belajar di luar ruangan mungkin adalah pilihan yang cukup baik, karena selain lebih fresh, sahabat juga bisa lebih tenang dan tidak penat dalam belajar.

4.    Belajar Sambil Diskusi
Ini adalah metode belajar yang paling saya sukai pada saak kuliah, karena kita bisa berpendapan semau kita tanpa keluar dari tema belajarnya, pada saat diskusi usahakan kita benar-benar menguasai diskusi tersebut dengan cara sering bertanya maupun memberi pendapat sahabat mengenai Materi tersebut. Karena diskusi juga dapat melatih kita untuk berani bicara didepan umum.

5.    Belajar Sambil Diiringi Musik
Terkadang bagi sebagian orang musik dapat dijadikan sebagai pengiring pada saat belajar, karena suasanya yang tadinya sepi menjadi sedikit ramai dengan adanya iringan music yang sahabat sukai, tapi ada sebagian orang juga yang tidak bisa konsentrasi dalam belajar jika ada iringan musik (Ribut), biasanya itu tipe orang yang bisa konsentrasi belajar dengan suasana yang hening. Kalo saya sih biasanya sambil diiringin musik, karena bisa membuka imajinasi seluas mungkin.

6.    Pilih Waktu Belajar
Sesuai penelitian yang pernah guru saya lakukan bahwa waktu yang paling baik untuk belajar adalah sehabis Sholat Shubuh (jam 5:00) dan sehabis Sholat Ashar (jam 16:00). Mengapa demikian?? Karena ketika dipagi hari otak kita masih fresh dan masih kosong belum terisi pemikiran lain, sehingga mudah untuk menyerap ilmu yang kita pelajari, demikian juga pada sore hari dimana otak kita akan istirahat sejenak, sebelum istirahat hendaklah kita membuka buku untuk sekedar mengingat lagi pelajaran pada hari ini agar tidak mudah hilang (lupa).

7.    Konsisten dan Rutin
Kata pepatah mengatakan bahwa Kita Bisa Karena Terbiasa, hal ini harus bisa sahabat lakukan minimal rutin belajar (Selain belajar di sekolah yaa) dalam jangka waktu 3 bulan, ketika sahabat sudah lewat dari 3 bulan tersebut, saya yakin sahabat akan merasa ada yang aneh ketika sahabat tidak belajar meskipun hanya satu hari, itu artinya sahabat sudah terbiasa untuk selalu belajar di pagi hari maupun di sore hari.

Nah… demikianlah beberapa Tips Cara Belajar Yang Efektif yang bisa saya bagikan kepada sahabat semua, saya berharap tips tersebut bisa bermanfaat bagi kita semua untuk dapat lebih semangat lagi dalam belajar, sehingga cita-cita dan harapan kita semua bisa terwujud dengan adanya ilmu yang kita miliki. Amin…”

No comments:

Post a Comment

Silahkan tinggalkan komentar Anda untuk menanggapi, mengkritik atau memberikan saran untuk Admin blog ini sehubungan dengan informasi di atas. Berkomentarlah dengan baik dan sesuai dengan isi postingan. Jika komentar Anda tidak dimunculkan, mungkin tidak sesuai dengan isi postingan atau mungkin langsung masuk kotak spam blog ini dan jangan menyertakan link aktif pada isi komentarnya. No Spam, SARA apalagi yang porno-porno

Blogging, Tips, Trik, Free Software